Yusril: Pancasila Landasan Falsafah Negara, Bukan Dasar atau Ideologi Negara Rumusan Pancasila. (Foto: Istimewa/NUSANTARANEWS.CO) NUSANTARANEWS.CO , Jakarta – Pakar hukum tata negara, politikus dan intelektual Indonesia Yusril Ihza Mahendra mengaku lebih suka menyebut Pancasila sebagai landasan falsafah negara, bukan dasar negara atau ideologi negara. “Saya lebih suka menyebut Pancasila sebagai landasan falsafah negara bukan dasar negara atau ideologi sebagaimana sering kita dengar. Istilah landasan falsafah negara itu bagi saya lebih sesuai dengan apa yg ditanyakan Ketua BPUPKI dr Radjiman Wedyodiningrat,” kata Yusli dikutip dari keterangan tertulisnya, Sabtu (2/6/2018). Menurutnya, Pancasila adalah landasan falsafah negara sebagaimana termaktub dalam Pembukaan UUD 1945, khususnya alinea ke-4. “Di awal sidang, Radjiman berkata, sebentar lagi kita akan merdeka. Apakah filosofische grondslag Indonesia merdeka nanti? Radjiman tidak ber...